PENULARAN Covid-19 masih sangat tinggi dengan penambahan angka rata – rata di atas 40 ribu kasus setiap harinya. Data hingga Jumat (30/07/2021) terdapat penambahan kasus positif sebanyak 41.168, total nasional menjadi 3.372.374 orang yang terkonfirmasi Covid-10.
Masih tingginya warga yang terkonfirmasi Covid-19, semakin memerlukan perhatian khusus dari semua pihak. Perhatian dimaksud adalah bagaimana kita semua tidak ikut serta menambah daftar panjang jumlah warga yang terkonfirmasi.
Cara efektif yang sekarang dapat dilakukan dengan membatasi diri keluar rumah. Terus menahan diri tidak beraktivitas secara berkelompok, senantiasa menjaga jarak fisik, menjauh dari keramaian (kerumunan). Tentu, selain wajib memakai masker dan rajin mencuci tangan dengan sabun.
Perlu juga ekstra hati–hati ketika melakukan kontak erat dengan orang lain. Ini bukan menutup diri diri, tetapi sebagai upaya melindungi diri sendiri dan orang lain, siapapun dia.
Gunakan ruang dengan ventilasi yang cukup, bukan tertutup rapat. Ada baiknya di area terbuka.
Upaya ini bersifat universal, berlaku di negara mana saja. Saran ini pula yang disampaikan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) kepada masyarakat Indonesia, menyusul kasus penularan yang masih tergolong tinggi dalam beberapa pekan terakhir.
Diketahui, penularan cepat sudah merambah beberapa daerah di luar Pulau Jawa seperti Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi. Mutasi virus ini yang perlu diwaspadai, agar tidak terlambat mengambil kebijakan pengetatan dan pembatasan.
Sejenak melihat spion dan berkaca kepada negara lain, keterlambatan mengambil sikap berpotensi lebih banyak menimbulkan dampak. Sebaliknya kecepatan dan ketepatan bertindak, dapat menekan sekecil mungkin dampak yang bakal terjadi.
Virus corona itu menular kepada siapa saja. Jika ruang penularan semakin terbuka lebar, penyebaran akan semakin liar, tetapi jika ruang kita tutup dan kita batasi, mutasi penularan akan lebih terkendali.
Itulah sebabnya kita kenal kebijakan lockdown penuh atau sebagian wilayah. Ada juga pembatasan dengan nama karantina wilayah.
Ini semua tentu akan menjadi kajian khusus pemerintah beserta tim ahlinya, para pengambil dan pemutus kebijakan, pola pembatasan seperti apa yang hendak dilakukan guna membendung lonjakan kasus corona. Apakah memperluas jangkauan pengetatan atau meningkatkan level pembatasan.