Terungkap! dr Tirta Beberkan Penyebab Orang yang Sudah Negatif tapi Masih Alami Gejala Covid-19: Itu Wajar

Jumat 30 Jul 2021, 13:58 WIB
dr Tirta tanggapi rapid test antigen bekas (Instagram/@dr.tirta)

dr Tirta tanggapi rapid test antigen bekas (Instagram/@dr.tirta)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tirta Hudhi atau biasa disapa dr. Tirta ungkap penyebab seseorang yang sudah negatif Covid-19 tapi masih merasakan gejala.

Bahkan, gejala tersebut masih terus dirasakan pasien penyintas Covid-19 hingga berminggu-minggu.

Apakah hal itu berbahaya? berikut keterangan dr.Tirta melalui akun Twitternya Kamis (29/7/2021).

Menurut dokter Tirta hal itu merupakan hal yang wajar, karena saat terpapar Covid-19 banyak sel yang rusak.

"Covid-19 kan habis perang sama antibodi kita. Wajar, banyak sel yang rusak," tulis @tirta_hudhi.

"Bahkan beberapa orang ada yang menyebabkan d-dimer naik drastis," sambungnya.

D-dimer adalah pengujian laboratorium untuk mendiagnosis penyakit dan kondisi yang menyebabkan kecenderungan darah untuk membeku.

Untuk diketahui, dokter sekaligus influencer dr Tirta Mandira Hudhi ternyata sama sekali pernah terpapar Covid-19 sejak pandemi dimulai pada Maret 2020 lalu hingga saat ini.

Padahal pria berusia 30 tahun itu mengaku sudah menjalani 38 kali swab tes dan belum pernah sama sekali hasil yang keluar adalah positif Covid-19.

Hal tersebut diungkapkannya saat salah seorang pemilik akun bernama Rizal Do (@afrkml) di Twitter menanyakan apakah masih ada orang yang belum pernah sama sekali terpapar Covid-19 sejak awal mula pandemi sampai dengan saat ini.

Lalu dr Tirta menjawab: “Saya . 38x swab. Belum pernah kena. Alhamdulillah. Vaksin sinovac dosis 1 14 januari dan 28 januari dosis 2,” tulis dr Tirta. (cr09)

 

Berita Terkait

News Update