JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selebgram Adam Deni mengaku tak keberatan jika Jerinx SID diperiksa oleh Polres Badung, Bali.
Adam Deni memahami kondisi pemilik nama I Gede Aryastina itu yang tak memungkinkan untuk bertolak ke Jakarta melakukan proses pemeriksaan di Polda Metro Jaya.
"Memang dimaklumi saya karena yang terlapor ini memiliki riwayat penyakit sehingga tidak bisa datang ke Jakarta," ujar Adam Deni di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (30/7/2021).
Oleh karena itu, Adam mengungkapkan penyidik Polda Metro Jaya telah melakukan pemeriksaan terhadap Jerinx pada Rabu, 28 Juli, lalu.
Petugas yang memeriksa suami Nora Alexandra di Bali itu juga telah kembali ke Jakarta.
"Jadi, mau tidak mau tim penyidik yang menjemput bola ke Polda Bali," terangnya.
Dihubungi oleh awak media, Kasubag Humas Polres Badung Iptu I Ketut Oka Bawa mengungkapkan proses pemeriksaan terhadap Jerinx dilakukan kurang lebih selama enam jam.
Pemeriksaan dilakukan sejak pukul 10 pagi Waktu Indonesia Tengah.
"Terkait pemeriksaan itu dari jam 10 ya smpe jam 16 sore," ujar I Ketut Oka Bawa.
Kendati proses pemeriksaan dilakukan di Polda Bali, namun tim penyidik dikirim dari Polda Metro Jaya.
Oleh karena itu, pihaknya tak bisa membeberkan proses pemeriksaan Jerinx secara rinci.