Hah, Minyak Kayu Putih Diklaim Manjur Atasi Gejala Covid-19? Begini Penjelasan Ahli

Jumat 30 Jul 2021, 11:58 WIB
Minyak Kayu Putih Diklaim Manjur Atasi Gejala Covid-19? Begini Penjelasan Ahli (Foto: Ist)

Minyak Kayu Putih Diklaim Manjur Atasi Gejala Covid-19? Begini Penjelasan Ahli (Foto: Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Belum lama ini tengah ramau diperbincangkan tentang adanya klaim bahwa minyak kayu putih manjut mengatasi gejala Covid-19.

Hal tersebut geger usai pertama kali adanya seorang selebgram yang tengah meminta saran kepada para pengikutnya di Instagram apakah denganmeminum air putih yang dicampur minyak eucalyptus dapat menyembuhkan gejala anosmia yang disebbakan oleh Covid-19.

Setelah itu, pertanyaan yang dilontrakan oleh selebgram itu diunggah kembali oleh seorang Ners bernama Rizal Do yang memiliki akun Twitter bernama @afrkml. akhirnya postingan tersebut viral dan mulai banyak diperbincangkan oleh netizen.

Rizal justru menegaskan bahwa minyak kayu putih akan sangat beracun bila dikonsumsi secara langsung.

Ia menganjurkan penggunaan minyak kayu putih untuk pengobatan luar saja dengan cara dioles atau dihirup aromanya.

“Hati-hati loh ya. Minyak kayu putih sangat beracun/mematikan apabila diminum langsung. Sebanyak 4-5 ml aja udah cukup mematikan bagi orang dewasa jika diminum. Itu setara satu sendok teh. Dioles aja atau dihirup aromanya. Lebih aman,” tulis petugas Ners tersebut.

Lebih lanjut, Rizal juga menjawab pertanyaan seorang netizen yang mengungkapkan bahwa dirinya 10 tahun lalu berhasil sembuh dari batuk yang sangat gatal setelah meminum minyak kampak yang sudah dicampur air putih.

24, 2021

Namun menurut Rizal hal itu tetap salah karena hal itu justru mempunyai konsekuensi yang sangat negatif bagi kesehatan tubuh.

“Iya salah. Tujuan terapeutik dpt diraih dg berbagai cara, baik cara benar maupun cara salah. Pengen sugih juga bs diraih dg cara benar maupun salah pula. Nah as we know, cara salah punya bnyk konsekuensi negatif. Hati-hati,” imbuhnya.

Selain itu, secara terpisah dr Ari Fahrial Syam yang merupakan dokter spesialis penyakit dalam sekaligus Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia menjelaskan bahwa hingga saat ini belum ditemukan sebuah penelitian yang menyatakan minyak kayu putih atau minyak sejenisnya dapat menyembuhkan gejala Covid-19.

Dr Ari juga menambahkan bahwa ia tidak menganjurkan untuk para pasien Covid-19 meminum minyak kayu putih yang dicampurkan ke dalam air putih biasa karena bisa saja menimbulkan penyakit yang lain.

"Tidak dianjurkan untuk diminum, ada pasien saya maagnya kambuh setelah minum minyak kayu putih," imbuh Ari. (cr03)

Berita Terkait

News Update