Meski Pandemi Menghadang, Ribuan Meter Persegi Jalan di Jakbar Sudah Dilakukan Perbaikan

Kamis 29 Jul 2021, 10:27 WIB
Petugas PJLP Sudin Bina Marga Jakbar sedang melakukan perbaikan jembatan dan jalan menuju aksesnya. (cr01)

Petugas PJLP Sudin Bina Marga Jakbar sedang melakukan perbaikan jembatan dan jalan menuju aksesnya. (cr01)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selama tahun 2021, Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat telah melakukan perbaikan ribuan meter persegi jalan lingkungan dan jalan arteri.

Kepala Seksi Jalan, Jembatan dan Kelengkapa Jala Sudin Bina Marga Jakarta Barat Benny Situmotang mengatakan, pihaknya sudah melakukan perbaikan jalan lingkungan dan jalan di atas tiga meter di delapan Kecamatan.

"Total yang sudah ditangan yakni 54.800 meter persegi untuk jalan lingkungan dan 14.700 untuk jalan di atas tiga meter atau arteri," ujarnya dikonfirmasi Kamis (29/7/2021).

Salah satu jalan yang telah diperbaiki berada di kawasan Taman Sari sepanjang 6.400 meter jalan yang telah diperbaiki dan di kawasan Grogol dan Palmerah, yakni kurang lebih 15.000 meter.

Benny menuturkan, meski anggaran APBD kecil lantaran kondisi pandemi, namun pihaknya tetap melakukan pemeliharaan jalan.

Adapun, lanjut Benny, dalam melakukan perbaikan di beberapa jalan arteri, Sudin Bina Marga menggandeng vendor.

Namun jika memperbaiki jalan dengan kerusakan ringan, pihaknya mengandalkan Penyedia Jasa Lainnya Orang Perorangan (PJLP) atau yang biasa disebut pasukan kuning.

"Jadi kedepannya pemeliharaan jalan jalan yang rusak kita pakai pasukan kuning ini," kata dia. (cr01)

News Update