SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Atletico Madrid telah mengonfirmasi bahwa Fernando Torres akan kembali ke klub. Namun bukan sebagai pemain, melainkan sebagai pelatih tim muda Atletico Madrid.
Kabar tersebut telah diumumkan langsung oleh Atletico Madrid melalui media sosial twitter resminya pada Senin (26/7/2021) dini hari WIB.
Torres sebenarnya sudah pernah masuk dalam jajaran staf pelatih tim muda Atletico Madrid pada Januari 2021. Akan tetapi ia mengundurkan diri karena alasan pribadi.
Sebagaimana diketahui, Torres memang bukan sosok asing bagi Atletico Madrid. Pria 37 tahun tersebut merupakan legenda dari Los Rojiblancos.
Torres menembus skuad senior Atletico Madrid pada tahun 2001. Menurut catatan Transfermarkt, ia sukses mengoleksi 83 gol untuk Atletico sebelum akhirnya pindah ke Liverpool pada 2007.
Setelah berpetualang di berbagai klub seperti Liverpool, Chelsea dan AC Milan, Torres akhirnya pulang ke Atletico pada tahun 2015.
Setelah kembali, Torres sukses membawa Atletico menjuarai Liga Europa musim 2017/2018 usai menaklukan Olympique Marseille di babak final.
Pada 2019, Torres akhirnya memutuskan pensiun sebagai pemain profesional setelah memperkuat tim asal Jepang, Sagan Tosu.(cr04)