Pedagang Dibacok Celurit di Serpong, Uang Rp600 Ribu dan Ponsel Amblas

Minggu 25 Jul 2021, 14:19 WIB
Pedagang pasar yang mendapat luka bacokan usai dirampok di Serpong Tangerang Selatan. (ist)

Pedagang pasar yang mendapat luka bacokan usai dirampok di Serpong Tangerang Selatan. (ist)

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Polisi tengah memburu 5 orang pelaku perampokan terhadap pedagang sayur di Pasar 8 Alam Sutera, Tangerang Selatan. 

Korban berinisial M (35) menjadi korban perampokan di Jalan Nangka 5, Kampung Baru Selatan, Pakulonan, Serpong Utara, Sabtu (24/7/2021) dini hari.

Peristiwa perampokan itu terekam kamera Closed Circuit Television (CCTV) hingga videonya viral di media sosial.

Kanit Reskrim Polsek Serpong, Iptu Joko Aprianto mengatakan, pelaku masih dalam penyelidikan dan pengejaran. 

Namun, dia menyebut, pelaku sudah diketahui berjumlah 5 orang berdasarkan rekaman CCTV yang sudah diamankan. 

"Pelakunya masih lidik sampai saat ini. Jumlahnya ada 5 orang mengendarai dua sepeda motor, satu motor berbonceng tiga," ujar Joko ketika dikonfirmasi Poskota, Minggu (25/7/2021).

Joko menjelaskan, peristiwa bermula ketika korban sedang menunggu angkutan umum untuk pergi ke Pasar Cikokol, Tangerang, sekira pukul 03.15 WIB. 

Korban mau belanja sayur ke Cikokol, sehingga menunggu angkot dan sambil memainkan ponsel.

Kemudian, 5 orang pelaku dengan dua sepeda motor itu datang masuk ke dalam sebuah gang. 

Tak lama, para pelaku kembali keluar dan menghampiri korban dengan langsung menodongkan senjata tajam jenis celurit.

"Pelaku meminta ponsel korban dengan langsung todongkan celurit. Korban tidak melawan dan ponselnya dirampas pelaku. Yang bawa celurit 1 orang," ungkapnya. 

Berita Terkait

News Update