JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kondisi Ibunda Amanda Manopo, Henny Agustina Manopo dikabarkan sudah mulai membaik.
Ibu dari pemain sinetron Ikatan Cinta itu juga disebut sudah mendapatkan ruang ICU di Rumah Sakit Mitra Keluarga, Kemayoran untuk menjalani perawatan akibat Covid-19.
Hal ini disampaikan oleh manager Amanda Manopo, Ricco saat dihubungi oleh media, Kamis (22/7/2021).
"(Kondisi) udah mulai membaik, Mamanya Manda (juga) sudah dapat Ruang ICU kemarin," ujar Ricco.
Ricco mengatakan ibunda artis besutannya itu dibawa ke rumah sakit lantaran membutuhkan ventilator atau alat bantu pernafasan. Pasalnya Henny Agustina diketahui sesak nafas.
Kondisi Henny Agustina diperparah dengan adanya penyakit bawaan atau komorbid yang dimiliki.
"Iya butuh ventilator juga sama monitor gitu, mamanya juga kan ada penyakit bawaan," terang Ricco.
Kekinian, saturasi pernafasan Henny Agustina sudah kembali normal. Akan tetapi karena terlambat mendapat perawatan, ibunda Amanda Manopo diserang penyakit stroke.
Ricco menyebutkan bahwa komorbid Henny terhitung rentan membuat pasiennya terkena stroke jika lambat ditangani. Komorbid ibunda lawan main Arya Saloka ini adalah diabetes.
"Kalau saturasinya itu normal, cuma ini kan karena telat dibawa ke rumah sakit. Jadi, ada kondisi bisa struk gitu loh dari penyakit bawaannya. Komorbidnya diabetes," tuturnya.
Kendati dalam keadaan stroke, Ricco mengungkapkan untungnya ibunda artis 21 tahun itu kini dalam kondisi masih sadar