Baru Berusia 12 Tahun, Hend Zaza Menjadi Atlet Termuda di Olimpiade Tokyo 2020

Jumat 23 Jul 2021, 14:29 WIB
Aksi Hend Zaza, atlet tenis meja, sekaligus atlet termuda di kancah Olimpiade Tokyo 2020. (foto: ITTF)

Aksi Hend Zaza, atlet tenis meja, sekaligus atlet termuda di kancah Olimpiade Tokyo 2020. (foto: ITTF)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Hend Zaza akan tampil sebagai atlet termuda di gelaran Olimpiade Tokyo 2020. Atlet tenis meja asal Suriah tersebut baru berusia 12 tahun.

Situs resmi Olimpiade mencatat, usia Hend Zaza lebih muda daripada Sky Brown (13), atlet skateboard asal Inggris di Olimpiade Tokyo 2020.

Zaza akan tampil membela Suriah di cabang olahraga tenis meja kategori putri. Perjalanan Zaza hingga bisa lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 terbilang luar biasa.

Hend Zaza lolos setelah mengalahkan Mariana Sahakian, atlet asal Lebanon berusia 42 tahun di babak kualifikasi Asia pada Februari 2020 lalu.

Zaza mengatakan, olahraga memang sudah ada di dalam darahnya. 

"Olahraga ada di dalam darah saya ," kata Hend Zaza dikutip dari Marca.

Lebih lanjut, Zaza mengungkapkan jika keluarganya telah memberikan dukungan yang besar kepada dirinya.

"Keluarga saya telah memberi saya dukungan yang sangat besar sejak hari-hari awal saya dan, sebagai yang termuda, mereka sangat memperhatikan saya," ujar dia.

"Mereka membantu saya untuk maju dalam olahraga," tambah Hend Zaza.

(Cr04)

Berita Terkait

Olimpiade

Sabtu 24 Jul 2021, 08:45 WIB
undefined
News Update