Kolaborasi BMW Motorrad X Marshall, Siap Luncurkan Produk Baru AKhir Juli 2021

Rabu 21 Jul 2021, 13:14 WIB
BMW Motorrad umumkan kerjasama dengan perusahaan alat musik, Marshall. (foto/bmw motorrad)

BMW Motorrad umumkan kerjasama dengan perusahaan alat musik, Marshall. (foto/bmw motorrad)

POSKOTA.CO.ID – BMW Motorrad dan Marshall mengumumkan kemitraan strategisnya dalam memberikan fitur musik yang bisa didengarkan para pengendara motor BMW.

Dengan demikian berkendara semakin nyaman ditemani oleh musik yang memanjakan telingan sambil menikmati perjalanan.

Kerjasama di bidang musik bukanlah hal yang baru bagi BMW Motorrad, produsen asal Jerman ini telah lama terlibat dalam pengembangan sistem audio dengan produsen lainya.

Dengan kemitraan jangka panjang yang sekarang disepakati bersama perusahaan Inggris yang terkenal di dunia, yaitu Marshall Amplification, menjadikan inovasi dan kualitas sistem suara BMW Motorrad akan lebih baik lagi.

Seperti diketahui, selama 60 tahun, Marshall, telah menghasilkan amplifier gitar legendaris yang digunakan oleh musisi terbaik dunia.

Sejak 2012 mereka telah memperluas kualitas audio mereka menjadi headphone dan speaker aktif yang dirancang untuk pecinta musik.

Semangat Marshall dan kekuatan pengembangan BMW Motorrad di masa depan akan tercermin dalam produk-produk inovatif baru untuk sepeda motor dan musik, terutama di segmen BMW Motorrad Heritage atau klasik.

BMW Motorrad akan segera menghadirkan produk baru pertama yang dihasilkan dari kemitraan strategis ini.

Dilansir Poskota.co.id dari siaran resminya, BMW mengungkapkan akan meluncurkan produk pertama kolaborasi dengan Marshall ini pada 29 Juli 2021.

Dari foto yang diterima terlihat memang model klasik, berupa foto tangki dari motor klasik terbaru BMW Motorrad, yaitu BMW R18 Classic.

Nah, dari pada penasaran, jangan lupa pantengin terus Poskota.co.id.

Berita Terkait
News Update