Prana juga mengingatkan agar para petugas bertindak tegas, tetapi tetap humanistis. Setiap petugas harus memberikan pemahaman hingga masyarakat mengerti dan membantu agar penyebaran corona tidak meluas.
Berkaca dari berbagai kasus tersebut, sudah sepatutnya aparat sebagai regulator bijak dalam menyikapi penerapan PPKM Darurat ini. Bagaimana pun melonjaknya kasus Covid-19 ini bukan hanya membuat panik aparat namun juga rakyat. Rakyat dihadapkan pada dua sisi mata pisau antara selamat dari virus mematikan ini atau hidup melarat.
Tentu saja hal itu bukan menjadi pilihan. Namun yang harus dipikirkan bagaimana rakyat bisa terhindar dari Covid-19 dan mereka dapat melanjutkan kelangsungan hidupnya.