Dalam video call tersebut, Dul Jaelani nampak menangis dan Tissa Biani berusaha untuk menenangkannya.
"Ada yang nangis. Cupcupcup sabar ya," tulis Tissa Biani sambil menambahkan emoji love.
Selama menjalani isolasi mandiri, Tissa Biani mengaku tidak banyak gejala yang dialaminya.
"Penciuman Alhamdulillah ada, rasa Alhamdulillah ada, flu Alhamdulillah engga, demam Alhamdulillah engga," ungkap Tissa Biani.
Tissa Biani juga mengaku banyak upaya yang ia lakukan selama isolasi mandiri agar cepat sembuh.
"Setiap hari aku infus vit c buat naikkin imun dan Alhamdulillah sampai sekarang imun stabil.
Jemuran plus olahraga 20 menit sehari, makan yang banyak no diet diet club, hehe," jelas Tissa Biani.
Menurut Tissa Biani, saat ini kondisinya sudah jauh lebih baik, hanya masih sering batuk.
"tinggal ngilangin batuknya nih... batuknya kering gak berdahak," pungkasnya. (tha)