DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Anggota Polsek Cimanggis bagi-bagi sembako di pemukiman kumuh tepatnya di lingkungan RT 02/05, Kelurahan Sukatani, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Kamis (15/7/2021) siang.
Kapolsek Cimanggis Kompol Ibrahim Joao Sadjab mengatakan dalam rangka membantu warga terdampak Covid-19 khususnya pemulung, anggota hadir dalam membantu meringankan beban di masa pandemi ini.
"Anggota kita hadir di tengah pandemi dalam membantu meringankan beban mereka yang begitu terdampak Covid-19 khusus bagi pemulung," ujar Kompol Ibrahim kepada Poskota.
Mantan Kasat Sabhara Polres Bandara Soetta ini menuturkan pihaknya menyiapkan sebanyak 50 paket sembako yang akan diserahkan langsung kepada warga sekitar slum area di pemukiman kumuh.
"Setelah kita jemput bola ke rumah di lingkungan pemukiman kumuh, dokter yang sudah kita siapkan akan langsung divaksin setelah itu akan dibagikan paket beraa ukuran 10 Kg," tutup perwira jebolan Akpol 2009 ini.
Farid,40, warga ngawi sehari-hari mulung barang bekas ini mengungkapkan mengucapkan terima kasih atas bantuan dari anggota Polsek Cimanggis yang telah memvaksin dan bagikan paket sembako.
"Alhamdullilah selama pandemi pendapatan mulung sepi dan dalam dua hari baru berhasil mengumpulkan barang bekas untuk bisa dijual. Dengan ada bantuan dari Polsek Cimanggis ini sangat bermanfaat," tutupnya. (Angga)