ADVERTISEMENT

Penambahan Pos Penyekatan di Mampang Menimbulkan Kemacetan Kendaraan Mengular

Kamis, 15 Juli 2021 16:57 WIB

Share
Suasana Pos Penyekatan Jl. Mampang Prapatan Raya, Mampang, Jakarta Selatan. (foto:adji)
Suasana Pos Penyekatan Jl. Mampang Prapatan Raya, Mampang, Jakarta Selatan. (foto:adji)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

MAMPANG PRAPATAN, POSKOTA.CO.ID – Penambahan pos penyekatan dilakukan di sejumlah wilayah Ibukota di tengah PPKM Darurat,  di Jl. Mampang Prapatan Raya, Jakarta Selatan, Kamis (15/07/2021) membuat antrean kendaraan menjadi kemacetan mengular panjang.

Pantauan Poskota di lokasi kemacetan sudah terjadi di perempatan Jl. Mampang Prapatan Raya Hingga Jl. Warung Buncit, Jaksel, akibat pos penyekatan dari arah Ragunan menuju underpass Kuningan, Jaksel.

Kemacetan tersebut terjadi sekira pukul 09:00 pagi. Kemacetan tersebut terjadi menimbulkan kerumunan.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, pihaknya melakukan penambahan dari 63 titik menjadi 100 titik.

“Hari ini hari pertama pelaksanaan penambahan pintu penyekatan dari 63 titik menjadi 100 titik, salah satunya dimana titik dimana kita berada di Mampang Prapatan ini. Di Mampang Prapatan ini kita melakukan penyekatan dari pagi tadi sekitar pukul 06:00 WIB,” katanya.

Menurutnya, skemanya untuk esensial dan kritikal bisa lurus ke arah Rasuna Said, Kuningan, Jaksel. Sementara untuk non kritikal dan esensial kita arahkan ke kiri arah Jalan Tendean.

“Evaluasi hari memang cukup banyak para pekerja yang bukan bekerja di bidang kritikal dan esensial masih melakukan perjalanan mobilitas," katanya.

"Tentu kita berharap agar ada kesadaran diri dan kami bersama Bapak Panglima dan Bapak Gubernur akan terus melaksanakan ini sehingga dapat menurunkan angka Covid di Jakarta bisa tercapai,” ucapnya. (*)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT