Kelurahan Semper Timur Bantu Pasokan Kayu Bakar Untuk Kremasi Jenazah Covid-19 Umat Hindu

Kamis 15 Jul 2021, 14:32 WIB
Anggota PPSU Kelurahan Semper Timur berikan bantuan kayu bakar pada Yayasan Daya Besar Cilincing, untuk mempercepatan kremasi jenazah Covid-19 bagi umat Hindu. (Foto/KelurahanSemperTimur)

Anggota PPSU Kelurahan Semper Timur berikan bantuan kayu bakar pada Yayasan Daya Besar Cilincing, untuk mempercepatan kremasi jenazah Covid-19 bagi umat Hindu. (Foto/KelurahanSemperTimur)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kelurahan Semper Timur mengerahkan anggota PPSU untuk mengantarkan bantuan pasokan kayu bakar pada Yayasan Daya Besar Cilincing, Jakarta Utara pada Kamis 15 Juli 2021 siang.

Bantuan kayu bakar tersebut, sebagai langkah percepatan proses kremasi jenazah Covid-19, yang saat ini tengah melonjak angka kematiannya.

Lurah Semper Timur, Cahyo Hudoyo mengatakan, beragam jenis kayu yang diberikan tersebut menjadi bahan baku utama untuk mempercepat proses kremasi jenazah Covid-19 umat Hindu. 

"Jadi bukan hanya dari Kelurahan Semper Timur saja yang memberikan pasokan kayu bakar tapi juga dari kelurahan lainnya di wilayah Kecamatan Cilincing. Sebenarnya pihak krematorium tentunya memiliki penyedia namun kami semua berupaya membantu untuk percepatan saja," ungkap Cahyo saat, Kamis 15 Juli 2021.

Sejumlah kayu yang berhasil dikumpulkan anggota PPSU Kelurahan Semper Timur berasal dari penopingan pohon, penyapuan jalan, dan pemberian warga setempat.

"Kayu-kayu yang sudah tidak terpakai itu akan dikumpulkan kemudian dibawa langsung ke Krematorium Cilincing," ujarnya. 

Dengan lonjakan kasus Covid-19 berdampak pula pada peningkatan angka kematiannya.

Dengan begitu, pihak kelurahan Semper Timur mengerahkan anggota PPSU untuk turut membantu pihak Krematorium Cilincing dalam mendapatkan kayu bakar.

"Itu akan sangat membantu mereka untuk percepatan kremasi jenazah Covid-19 bagi umat Hindu," pungkasnya.

Berita Terkait

News Update