TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menargetkan sebanyak 819 ribu warga dapat menerima vaksinasi Covid-19 selama bulan Agustus mendatang.
Upaya tersebut dilakukan demi mencapai target Herd Immunity atau kekebalan komunal warga terhadap paparan virus Corona.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan antusias masyarkat saat ini mengenai vaksin cukup tinggi. Hal itu tentunya membuat Arief yakin akan mencapai target.
"Kalau kita targetkan masyarakat untuk membentuk herd immunity adalah 819 ribu yang harus tervaksinasi," tutur Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, Rabu (14/7/2021).
Dari data terakhir hingga saat ini, lanjut dia, setidaknya baru 427 ribu warga Kota Tangerang yang tervaksinasi.
"Target 70 persen penduduk atau sebanyak 819 ribu sudah rampung divaksinasi," jelas dia.
Menurutnya angka tersebut dapat dirinci dengan memberikan vaksinasi Covid-19 kepada kalangan Nakes, pelayanan publik, masyarakat umum, lansia, dan juga usia anak yang sudah diperbolehkan vaksinasi.
"Maka itu, kami berterimakasih kepada BIN yang sudah berpartisipasi untuk vaksinasi anak usia 12-18 tahun, dengan begini, ikut membantu pencapaian target kami," kata Arief.
Lalu, Arief juga mengimbau kepada masyarakat, terutama orang tua yang memiliki anak usia 12-18 tahun, untuk mengajak anaknya divaksinasi Covid-19 di sekolah-sekolah yang sudah ditunjuk.
"Masyarakat, terutama orang tua, tolong beri motivasi dan dorongan untuk anaknya, agar mau divaksinasi," tuntasnya. (kontributor/muhammad iqbal)