DUREN SAWIT, POSKOGTA.CO.ID - Kawanan pencuri kaca spion mobil membuat resah warga Komplek IKIP Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Senin (12/07/2021) kemarin, komplotan ini beraksi di depan rumah warga dan aksinya terekam kamera CCTV yang menyorot para pelaku.
Eko Frima, 39, korban mengatakan, aksi pencurian itu terjadi pada Senin (12/07/2021) sore sekitar pukul 17.20 WIB ketika kondisi lingkungan rumahnya sepi.
Mobil yang terngah di parkir didepan rumah pun menjadi sasaran pelaku yang berjumlah dua orang. "Cepat banget mencurinya, nggak sampai lima menit dua spion di mobil saya dirusak dan dibawa kabur," katanya, Selasa (13/07/2021).
Dikatakan Eko, aksi pencurian spion itu pun terekam kamera CCTV rumahnya. Dimana sebelum beraksi, kedua pelaku sekitar pukul 17.15 WIB sudah datang mengendarakan sepeda motor matic putih.
"Dengan menggunakan sepeda motor, keduanya terlihat mondar-mandi selama dua menit, kayaknya sekalian mantau situasi," ujarnya.
Usai mondar-mandi, kata Eko, tak lama kemudian pelaku turun dari sepeda motor dan mengamati situasi sekitar rumah korban.
Ketika sudah aman dari pantauan warga, pelaku langsung beraksi memotek spion mobil miliknya.
"Pas kejadian sempat ada mobil tetangga lewat, tapi pelaku tetap santai dan pukul 17.20 WIB pelaku mencuri spion kiri dan kanan, mobil saya," tuturnya.
Saat salah satu pelaku berhasil, sambung Eko,satu rekan pelaku sudah menunggu dengan jarak 200 meter dari lokasi mobil parkir, untuk siap-siap melarikan diri.
Spion itu pun awalnya hanya dimasukan balik baju pelaku yang akhirnya kabur menggunakannya sepeda motor. "Habis itu pelaku langsung kabur keluar komplek ke arah jalan raya," tukasnya.