MotoGP 2021: Terbukti Berhasil, Marquez Happy Honda Punya 'Sesuatu' yang Baru di Paruh Kedua Musim Ini

Selasa 13 Jul 2021, 00:30 WIB
Marc Marquez kini merasa senang setelah Honda memberi dorongan dengan memberi sasis baru Honda RC213V di MotoGP Belanda lalu. (Foto/motorsport.com)

Marc Marquez kini merasa senang setelah Honda memberi dorongan dengan memberi sasis baru Honda RC213V di MotoGP Belanda lalu. (Foto/motorsport.com)

SPANYOL, POSKOTA.CO.ID - Di MotoGP Belanda lalu Honda memberi kejutan bagi pembalapnya, Marc Marquez dan Pol Espargaro dengan update sasis baru.

Hasil membuahkan hasil cukup maksimal di sirkuit Assen tersebut.

Dengan karakter triki, sirkuit Assen ternyata membuat motor Honda terlihat lebih menonjol berkat sasis barunya itu.

Berdasarkan fakta, Marquez yang start dari urutan ke-20, di seri sembilan lalu itu Marquez berhasil membuat kejutan dengan finish ketujuh.

Padahal, secara fisik pun Marquez sangat mustahil mampu menekan motornya lebih berkembang di sirkuit sulit ini.

Tapi Marquez berhasil membuktikan, jika Honda telah berhasil membuat pembalapnya senang.

Kini para pembalap Honda mulai termotivasi dan Marquez sendiri mengaku, jika ia selama liburan panas akan mempersiapkan diri jauh lebih baik.

Marquez yakin, sasis yang telah di-upgrade oleh Honda ini akan memberi dorongan di paruh kedua musim MotoGP 2021.

Selain itu, pengembangan Honda RC213V untuk musim depan akan sedikit mempermudah langkah Honda di musim depan.

“Tentu saja HRC bekerja, saya juga sangat senang dengan mereka karena di sini [di Assen] kami menerima item pertama yang kurang lebih berbeda dan berfungsi tahun ini, yaitu sasis baru. 

"Dan saya balapan dengan sasis itu dan dengan sasis baru ini, terdapat di beberapa bagian mengalami perbaikan," tambahnya.

Berita Terkait

News Update