Penambahan Kasus Baru Covid-19 Tembus 40.000, Angka Kematian Dekati 900 Orang

Senin 12 Jul 2021, 19:48 WIB
Ilustrasi virus Corona. (foto: ist)

Ilustrasi virus Corona. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penambahan kasus baru Covid-19 per hri Senin (12/7/2021) tembus angka 40.427 orang. Sehingga secara nasional jumlak kasus Corona di Indonesia mencapai 2.567.630.

Itu menunjukkan penularan Covid-19 masih tinggi di tengah masyarakat, karena itu Satgas Penanganan Covid-19 mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.

Seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun air mengalir, menghindari kerumunan dan mobilitas untuk mencegah penularan Covid-19.

Dalam pengumumannya, Satgas menginformasikan angka kematian akibat Covid-19 juga melonjak drastis dengan penambahan sebanyak 891, sehingga secara nasional mereka yang wafat sudah mencapai 67.355.

Kabar gembira dengan adanya pasien Covid-19 yang sembuh setelah menjalani perawatan, per hari Senin (12/7/2021) bertambah sebanyak 
34.754 orang, sehingga secara nasional mereka yang sembuh sudah mencapai 2.119.478.

Per hari Senin (12/7/2021) Satgas juga adanya 7 provinsi yang mengalami penambahan kasus positif Covid-19 tertinggi. DKI Jakarta merupakan tertinggi dengan penambahan kasus positif sebanyak 14.619 orang.

Kemudian Provinsi Jawa Barat dengan penambahan kasus sebanyak 7.942 kasus, Jawa Tengah berada di posisi ketiga dengan penambahan sebanyak 2.928 kasus, Jawa Timur bertambah 2.742 kasus, Banten bertambah sebanyak 2.639 kasus dan Kalimantan Timur bertambah 1.731 kasus. 

LOKASI ISOLASI 

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memastikan sejumlah lokasi telah siap dioperasikan sebagai tempat isolasi dan perawatan bagi pasien Covid-19. Salah satunya adalah Rumah Sakit Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta Timur yang telah beroperasi sejak Sabtu, 10 Juli 2021.

"Di sana ada lima gedung yang kita ubah, dari asrama haji menjadi rumah sakit, gedung A, B, C, H, dan gedung D5, untuk menyiapkan 774 tempat tidur. Jadi masing-masing ruangan yang biasanya dipakai empat tempat tidur untuk asrama haji, kita jadikan tiga tempat tidur setiap kamar, totalnya ada 774 tempat tidur," ucap Basuki dalam keterangan pers secara virtual selepas mengikuti rapat terbatas yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo melalui konferensi video,  Senin (12/7/2021).

Berdasarkan laporan Kementerian Kesehatan, saat ini terdapat 40 pasien yang mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Asrama Haji, Pondok Gede. Menteri PUPR pun menegaskan bahwa Rumah Sakit Asrama Haji Pondok Gede hanya menerima pasien rujukan dari puskesmas atau rumah sakit.

Menteri PUPR juga menyampaikan gedung lain di Rumah Sakit Asrama Haji Pondok Gede, termasuk gedung untuk para tenaga kesehatan, masih dalam proses renovasi dan secara bertahap akan segera dioperasikan. Selain gedung, Kementerian PUPR juga mulai menyiapkan ruangan di dalamnya dengan mulai memasang tangki oksigen cair.

Selain itu, Menteri PUPR juga memastikan tiga menara yang sebelumnya ditinjau langsung oleh Presiden di Rumah Susun Pasar Rumput telah siap dioperasikan. Ketiga menara ini telah dilengkapi alat kesehatan dan tempat tidur dengan jumlah total 5.952 tempat tidur. (johara

Berita Terkait

News Update