Meski Cedera, Leonardo Spinazzola Siap Dukung Italia di Stadion

Sabtu 10 Jul 2021, 19:41 WIB
Bek Timnas Italia, Leonardo Spinazzola.( Instagram spina_leo )

Bek Timnas Italia, Leonardo Spinazzola.( Instagram spina_leo )

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Bek Timnas Italia, Leonardo Spinazzola mengkonfirmasi jika dia akan berada di Stadion Wembley bersama rekan satu timnya.

Sebagaimana diketahui, Spinazzola tidak bisa memperkuat Italia karena sedang menderita cedera tendon Achilles saat Gli Azzurri menekuk Belgia 2-1 di babak perempat final Piala Eropa 2020 beberapa waktu lalu.

“Saya akan berada di London besok dengan rekan satu tim saya,” kata Spinazzola dikutip dari Football Italia.

Bahkan, pemain 28 tahun itu menyebut akan melompat jika Giorgio Chiellini dan kolega bisa memenangkan pertandingan.

"Jika Italia menang, saya harus melompat dan merayakannya dengan semua orang. Istri saya terus mengatakan kepada saya untuk berhati-hati, jadi saya berharap untuk melompat-lompat dengan satu kaki," ungkap dia.

“Saya akan memberi tahu para pemain bahwa saya berada di lapangan bersama mereka," tambahnya.

Italia akan berhadapan dengan Inggris di laga final Piala Eropa 2020. Duel ini akan berlangsung di Stadion Wembley, London, pada Senin (12/7/2021) dini hari WIB.

Berbicara final nanti, Spinazzola mengaku ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Terlebih, Italia bermain di markas kebanggaan Inggris.

“Ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit, terutama di stadion mereka," ujar dia.(Cr04)

Berita Terkait
News Update