Pelayanan Satpas SIM Daan Mogot Jakbar, Jadi Tempat Pelayanan Penyuntikan Vaksin

Kamis 08 Jul 2021, 00:33 WIB
Tempat pelayanan dan pembuatan SIM (Satpas) SIM Daan Mogor menjadi salah satu lokasi tempat vaksinasi warga. (ist).

Tempat pelayanan dan pembuatan SIM (Satpas) SIM Daan Mogor menjadi salah satu lokasi tempat vaksinasi warga. (ist).

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 200 orang melakukan vaksinasi di lingkungan pelayanan pembuatan dan perpanjangan SIM di Satpas SIM Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan setiap harinya pihaknya melakukan vaksin di lingkungan Satpas SIM sebanyak 200 orang.

"Syaratnya hanya membawa KTP saja," ujarnya Sambodo saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (7/7/2021).

Siapapun yang mau melakukan vaksin, baik dari pemohon SIM, warga sekirar hingga masyarakat lainnya bisa langsung datang ke Satpas SIM Daan Mogot hanya dengan menunjukkan KTP.

"Dari pagi sampai selesai kuota hari itu," jelasnya Sambodo.

Terpisah, Kasie SIM Subdit Regident Ditlantas Polda Metro Jaya AKP Anrianto mengatakan kegiatan akan berlangsung setiap hari dari Senin - Jumat.

Kegiatan tersebut telah berlangsung sejak tanggal 5 Juli 2021 hingga tanggal 31 Juli 2021 nanti. Selama itu, tercatat sudah ada 572 orang yang melakukan vaksin.

Mereka yang mengikuti vaksin diantaranya dari kalangan mahasiswa, pensiunan ASN, hingga ojek online.

"Dengan adanya vaksinasi massal ini, diharapkan warga sekitar yang belum mendapat vaksinasi agar segera menerima vaksin," kata Anrianto saat dihubungi. (cr01).

Berita Terkait

News Update