Satgas SDA Johar Baru Kuras Saluran Mikro di Jalan Galur Jaya

Selasa 06 Jul 2021, 17:33 WIB
Petugas SDA Kecamatan Johar Baru tengaj menguras saluran mikro di daerah Galur. (ist)

Petugas SDA Kecamatan Johar Baru tengaj menguras saluran mikro di daerah Galur. (ist)

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Satuan Tugas (Satgas) Sumber Daya Air Kecamatan Johar Baru menguras saluran mikro di sepanjang Jalan Galur Jaya Rw. 04 Kelurahan Kampung Rawa, Johar Baru, Jakarta Pusat.

Kepala Satuan Pelaksana (Kasatpel) SDA Johar Baru, Rudy Prasetya mengatakan, kegiatan pengurasan saluran dengan dimensi sepanjang 193 meter, lebar 60 Cm dan tebal lumpur 40 Cm, pengerjaannya di perkirakan memakan waktu dua minggu.

“Pekerjaan pengurasan saluran tersbut sudah berlangsung sejak awal Juli 2021 lalu, diperkirakan dalam waktu dua minggu kedepan pekerjaan itu sudah selesai, “ kata Rudy, Selasa (6/7/2021).

Ia menuturkan, pekerjaan penguras saluran di wilayah tersebut menindak lanjuti permintaan dari pihak kecamatan yang merupakan hasil pemantauan wilyah.

Dengan adanya PPMK mikro darurat ini, lantas mempermudah pihaknya membersihkan saluran, mengingat di lokasi tersebut jika hari normal diatas saluran banyak aktifitas orang berjualan.

"Alhamdulillah, dengan adanya PPMK mikro darurat, pihaknya bisa menguras saluran karena aktifitas jual beli tidak ada. Ini memberi kemudahan bagi kami untuk menguras saluran," jelas Rudy.

Dari pengurasan saluran selama lima hari tersebut sudah berhasil mengangkat lumpur sebanyak  25 meter kubik. 

"Pengurasan saluran mikro tersebut menerjunkan 20 orang petugas satgas SDA Johar Baru dengan tetap menerapkan protocol kesehatan," tambahnya. (cr05)

Berita Terkait

News Update