Air Kelapa Diburu Warga, Diklaim Ampuh Hilangkan Efek Samping Vaksin Covid-19? Ini Fakta Sebenarnya!

Selasa 06 Jul 2021, 06:30 WIB
Air Kelapa Diklaim Dapat Hilangkan Efek Samping Vaksin Covid-19 (Foto: The Health Site)

Air Kelapa Diklaim Dapat Hilangkan Efek Samping Vaksin Covid-19 (Foto: The Health Site)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID -  Banyak masyarakat Indonesia yang mempercayai bahwa dengan meminum air kelapa bisa dengan mudah menghilangkan efek samping setelah melakukan vaksin Covid-19.

Melansir dari laman Covid19.go.id menjelaskan bahwa secara umum, efek samping yang timbul dapat beragam, tetapi biasanya hanya bersifat sementara (ringan), tidak selalu ada dan juga tergantung pada kondisi fisik atau tubuh masing-masing manusia.

Biasanya, efek samping ringan yang ditimbulkan yakni seperti demam dan nyeri otot atau ruam-ruam pada bekas suntikan dan efek samping yang berat dapat terlebih dahulu terdeteksi sehingga dapat dievaluasi lebih lanjut.

Namun tenang, manfaat vaksin jelas bisa jauh lebih besar dibandingkan risiko sakit karena terinfeksi bila tidak divaksin.

Sekarang yang jadi pertanyaannya adalah fakta atau hoaks meminum air kelapa setelah divaksin Covid-19 akan ‘membunuh’ efek samping itu sendiri?

Biasanya interaksi yang terjadi pada vaksin dengan obat lain atau konsumsi zat tertentu jarang terjadi, kecuali penggunaan vaksin pada influenza dan obat-obatan seperti aminopirin, teofilin.

Menurut penjelasan dari spesialis penyakit dalam di Kabupaten Nagan Raya, Aceh, Edi Hidayat, mengatakan bahwa meminum air kelapa dengan tujuan untuk menghindari tubuh dari efek samping vaksin Covid-19 jelas tidaklah benar dan ia menyarankan agar segera dihentikan.

"Fungsi vaksin yang masuk ke dalam tubuh (meskipun telah meminum air kelapa) akan tetap ada," kata Edi Hidayat pada Minggi (4/7/2021).

Edi menambahkan bahwa vaksin yang dimasukkan ke dalam tubuh bukan merupakan sebuah racun yang banyak orang lain kira.

Dengan banyaknya rumor yang beredar bahwa vaksin Covid-19 mengandung racun maka banyak masyarakat mempercayai dengan meminum air kelapa baik sebelum atau sesudah divaksin akan mudah mencegah diri dari efek samping yang bisa menyerang tubuh. (cr03)

Berita Terkait

News Update