LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Pihak RSUD Dr. Adjidarmo Rangkasbitung melakukan penambahan ruangan penanganan pasien positif Covid-19 sebanyak 4 ruangan menyusul lonjakan pasien virus Corona di Lebak.
Direktur RSUD Dr. Adjidarmo Rangkasbitung, Dr. Sakinar mengatakan, ke 4 ruang itu yakni ruangan Flamboyan, Anggur, Apel, dan Manggis.
"Kita lakukan penambahan 1 ruangan, jadinya kini kami memiliki 107 bed atau tempat tidur untuk para pasien positif covid-19," kata Dr. Anik kepada Poskota di Rangkasbitung, Minggu (4/7/2021).
Namun, dengan penambahan ruang tersebut, pihaknya mengalami kekurangan tenaga kesehatan untuk menangani pasien positif di ruang Manggis itu. Alhasil, Anik mengungkapkan, pihaknya harus mengajukan bantuan penambahan tenaga kesehatan (Nakes) dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebak.
"Kalau hanya 3 ruangan saja kita masih sanggup, namun jika penambahan 1 ruangan lagi, nakes kita kekurangan. Jadinya kita minta bantuan kepada Dinkes Lebak," ungkapnya.
"Dan Alhamdulillah dari Dinkes sudah mengirimkan 16 nakes yang berasal dari Puskesmas-puskesmas di Lebak," tambahnya.
Sementara itu, Kepala Dinkes Lebak Triatno Supiono mengatakan, sedikitnya 16 nakes yang diperbantukan untuk membantu menangani pasien positif covid-19 di RSUD tersebut.
"Ada sekitar 16 nakes yang merupakan perawat dari sejumlah Puskemas di Kabupaten Lebak yang ikut menangani pasien positif di RSUD," pungkasnya. (kontributor banten/yusuf permana)