JERMAN, POSKOTA.CO.ID - Pelatih Italia, Roberto Mancini mengatakan timnya pantas memenangi pertandingan atas Belgia pada perempat final Piala Eropa 2020.
Sebelumnya Italia sukses melangkah ke babak semifinal Piala Eropa 2020 setelah menyingkirkan Belgia di perempat final pada Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB.
Bermain di Allianz Arena, Munchen, Gli Azzurri berhasil menaklukan Belgia dengan skor 2-1.
Italia langsung unggul dua angka lewat gol dari Nicolo Barella pada menit ke-31 dan Lorenzo Insigne di menit ke-44.
Sementara Belgia hanya bisa melesakan satu angka melalui gol dari Romelu Lukaku pada menit ke-45-+2.
“Kami pantas menang. Para pemain luar biasa, dan jelas kami menderita di 10 menit terakhir karena kami benar-benar lelah, tetapi kami bisa mencetak lebih banyak gol lebih awal," katanya dikutip dari Football Italia.
Di babak semifinal Italia sudah ditunggu oleh Spanyol yang lebih sudah lebih dulu melangkah. Mancini pun berharap para pemainnya bisa melakukan yang terbaik.
“Kami tidak memiliki target minimal. Kami hanya ingin melakukan yang terbaik. Masih ada dua pertandingan lagi, kita lihat saja apa yang terjadi," ujar dia.
“Mari kita nikmati kemenangan ini, lalu kita bisa memikirkan Spanyol. Selamat kepada para pemain, mereka melakukan pekerjaan dengan baik," tambahnya.
Sementara itu pemain Belgia, Kevin De Bruyne mengungkapkan timnya sudah mencoba melakukan segala cara untuk bisa memenangkan pertandingan ini
"Saya pikir kami mencoba segalanya untuk memenangkan pertandingan ini," kata De Bruyne dikutip dari situs resmi UEFA.