JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Belasan warga terlihat seakan seperti mahkluk ‘zombie’ yang kehausan darah saat mereka menyerbu sebuah supermarket dan saling berebut untuk mendapatkan susu beruang.
Video belasan warga yang saling rebutan susu kaleng itu tersebar luas di media sosial dan bahkan menjadi topik yang sedang hangat diperbincangkan di Twitter.
Dalam video yang tersebar itu, awalnya terlihat ada dua orang pegawai supermarket mengenakan kemeja biru yang tengah berjaga.
Akan tetapi keduanya langsung lari saat dari kejauhan melihat adanya belasan warga yang berlari ke arah mereka.
Ternyata belasan warga itu saling berebut demi bisa mendapatkan stok susu sapi kemasan kaleng (susu beruang) dan berlomba-lomba memasukannya ke dalam keranjang.
Bahkan karena saling berdorong-dorongan, terlihat susu beruang yang menjadi incaran mereka sudah ada beberapa yang jatuh berserakan ke lantai supermarket.
Diketahui mereka saling bersaing mendapatkan susu beruang itu karena rasa takut yang berlebihan terhadap banyaknya varian Covid-19 yang tersebar dan mereka yakin dengan mengkonsumsi susu itu bisa mencegah diri dari virus tersebut.
Tayangan video itu pun mendapat banyak reaksi dari netizen terutama para ahli, salah satunya yakni dr Samuel Simon seorang Dokter dari Alumni Fakultas Kesehatan Universitas Berlin yang mengatakan seharusnya tidak perlu paranoid dengan pandemi Covid-19 yang tengah terjadi.
“Akibat paranoid: Ada yang bilang minum 10 kaleng susu beruang sembuh…. Ya memang Covid-19 98 persen sembuh sendiri.” Tulis dr Samuel di akun Twitternya (@DrSLSimonSpKK).
3, 2021Akibat paranoid: Ada yg bilang minum 10 kaleng susu Beruang sembuuh.......ya memang covid 19, 98% sembuh sendiri 😁😁 pic.twitter.com/XO7qvp9J7d
— Dr. Samuel L. Simon SpKK (@DrSLSimonSpKK)
Hingga artikel ini dinaikkan belum diketahui secara pasti dimana lokasi dari kejadian tersebut berada. (cr03)