Moto Guzzi Terbitkan Buku Sejarah 100 Tahun Perjalanannya

Jumat 02 Jul 2021, 10:44 WIB
Buku Moto Guzzi" 100 Years mengisi pasar sepeda motor dunia (Foto/visordown)

Buku Moto Guzzi" 100 Years mengisi pasar sepeda motor dunia (Foto/visordown)

POSKOTA.CO.ID – Merayakan ulang tahunnya yang keseratus pada tahun 2021, Moto Guzzi meluncurkan sebuah buku spesial berjudul ‘Moto Guzzi: 100 Years’. Buku ini berisi tentang sejarah Moto Guzzi dan tokoh-tokoh berpengaruh dalam sejarahnya.

Nama-nama penulis terkenal di Italia juga terlibat dalam pembuatan buku ini.

Diantaranya Melissa Holbrook Pierson, aktor Ewan McGregor, arsitek Greg Lynn, jurnalis Marco Masetti, Mat Oxley dan Akira Nishimura, DJ Ringo, desainer Tom Dixon, astronot Paolo Nespoli, serta profesor Harvard Jeffrey Schnapp.

Jadi buku Moto Guzi : 100 Years ini merinci, mengeksplorasi dan menelusuri kembali sejarahnya berdasarkan pengalaman 10 sepuluh penulis tersebut terhadap merek asal Italia ini.

Benang merah yang bergabung dengan semua nama ini dari seluruh dunia adalah rasa kepada cinta merek dengan logo burung elang ini.

Moto Guzzi berdiri sejak tahun 1921 telah membuat setiap mesin terbaiknya di pabriknya Mandello del Lario di Danau Como, Italia.

Dibangun dengan karya asli Italia, mesin terbaru mereka tetap mempertahankan karakteristik otentik yang sama yang ditanamkan oleh pendirinya.

Melalui inovasi berkelanjutan Moto Guzzi terus mempersiapkan diri untuk menjadi terdepan hingga 100 tahun ke depan.

Diterbitkan oleh Rizzoli Illustrati, buku Moto Guzzi : '100 Years' dibanderol seharga 80 Euro atau sekitar Rp.1,3 juta (dalam kurs 1 Euro - Rp 17.243).

Nah, buku setebal 224 halaman ini tentu saja merupakan buku yang layak untuk dilihat, dan dibaca untuk setiap penggemar Moto Guzzi di seluruh dunia.

Berita Terkait

News Update