Lansia Ditemukan Tewas saat Isolasi Mandiri di Perumahan Pondok Mitra Lestari Bekasi

Kamis 01 Jul 2021, 22:01 WIB
Perumahan Pondok Mitra Lestari (PML) kini berstatus zona merah Covid-19 (ist)

Perumahan Pondok Mitra Lestari (PML) kini berstatus zona merah Covid-19 (ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Seorang pasien Covid-19 berinisial MR (60) wafat kala menjalani isolasi mandiri (isoman) di kediamannya, RW 13, Perumahan Pondok Mitra Lestari (PML), Jatirasa, Jatiasih Kota Bekasi, Jumat (25/6/2021) lalu.

Sugih Hidayah, Ketua RW 13 menyampaikan bahwa MR meningga seminggu setelah ia dinyatakan positif Covid-19.

"Seminggu sebelum beliau meninggal, dia positif Covid-19," ucap Sugih saat dikonfirmasi, Kamis (1/7/2021).

Lanjutnya, kata Sugih, MR punya gejala berat karena penyakit diabetes yang dialaminya. Petugas puskesmas sempat diminta mengecek kesehatan MR sehari sebelum dia meninggal dunia. 

"Awalnya kami menelpon puskesmas minta tolong agar pasien ini dirujuk ke rumah sakit. Tapi kondisinya penuh sehingga harus isolasi mandiri dengan pemantauan," jelasnya.

Warga pun sempat memberikan pertolongan dengan cara memasang alat bantu pernapasan serta tabung oksigen.

Sehari setelah melaporkan bahwa kondisi MR menurun, esok harinya, petugas puskesmas datang. 

"Pas datang awalnya mau dikasih infus, tapi karena beliau ada komorbid (penyakit penyerta) diabetes, jadinya tidak bisa," tuturnya.

Namun, dua jam setelah petugas mengecek kondisi MR, ia mengembuskan napas terakhirnya. 

"Enggak lama setelah diperiksa meninggal, kemudian langsung dibawa ke RSUD Bekasi, petugas menggunakan APD lengkap saat membawa jenazah," ucapnya. 

Sugih menambahkan, sampai saat ini, sebanyak 65 warga RW 13 dinyatakan positif Covid-19 dengan korban jiwa sebanyak 3 orang

Berita Terkait
News Update