Kala Penyandang Disabilitas Ikuti Vaksinasi Massal di Polres Tangerang Selatan

Selasa 29 Jun 2021, 18:40 WIB
Petugas polisi membantu penyandang disabilitas mengikuti vaksinasi massal di Polres Tangerang Selatan. (Foto/Ridsha Vimanda)

Petugas polisi membantu penyandang disabilitas mengikuti vaksinasi massal di Polres Tangerang Selatan. (Foto/Ridsha Vimanda)

TANGSEL.POSKOTA.CO.ID – Polres Tangerang Selatan (Tangsel), terus menggelar vaksinasi COVID-19 secara massal di halaman Polres Tangsel, Selasa 29 Juni 2021.

Pelaksanaan vaksinasi massal ini tidak hanya menyasar bagi para lanjut usia (lansia), pelayan publik dan masyarakat umum lainnya.

Akan tetapi kegiatan vaksin massal juga dilakukan kepada para penyandang disabilitas yang ada di wilayah Tangsel.

Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin mengatakan, vaksinasi massal kali ini juga menyasar penyandang disabilitas. 

Iman menambahkan, hal ini merupakan bukti nyata bahwa pelayanan kepolisian diberikan kepada seluruh kalangan termasuk penyandang disabilitas.

Dalam memperlancar proses pemberian vaksin, kami telah menyediakan jalur khusus dan juga fasilitas lain yang dibutuhkan oleh para penyandang disabilitas saat melangsungkan vaksinasi.

Penyandang disabilitas juga memiliki hak yang sama dengan warga lainnya termasuk dalam mendapat vaksinasi, agar dapat hidup sehat dan terhidar dari COVID-19. 

Iman memastikan, kegiatan vaksinasi COVID -19 yang menyasar penyandang disabilitas tidak hanya dilakukan di Polres Tangsel. 

Akan tetapi kegiatan ini juga dilakukan sampai jajaran seluruh polsek wilayah hukum Polres Tangsel. 

"Kegiatan vaksinasi pada masyarakat ini dilaksanakan setiap harinya di gerai vaksin yang tersebar diseluruh Polsek jajaran dan juga Polres Tangsel, kami tetap sediakan jalur khusus disabilitas," tandasnya. 

Sekadar informasi, Polres Tangerang Selatan sudah menggelar vaksinasi massal Covid-19, sejak Sabtu 26 Juni 2021.

Berita Terkait

News Update