Gegara Lilin, Rumah Warga Lebak Terbakar

Sabtu 26 Jun 2021, 23:55 WIB
Tim damkar lebak melakukan pemadaman di BTN Bukit Kaduagung Utama Mandala, Blok M No. 6, Desa Kaduagung Tengah, Kecamatan Cibadak, (ist)

Tim damkar lebak melakukan pemadaman di BTN Bukit Kaduagung Utama Mandala, Blok M No. 6, Desa Kaduagung Tengah, Kecamatan Cibadak, (ist)

Gagara Lilin, Rumah Warga Lebak Nyaris Ludes Terbakar

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Sebuah rumah di BTN Bukit Kaduagung Utama Mandala, Blok M No. 6, Desa Kaduagung Tengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Lebak, terbakar, Sabtu (26/6/2021).

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.00 WIB. Saat itu perumahan sekitar tengah mati listrik, sehingga pemilik rumah yakni Salim (60) menyalakan lilin sebagai alat penerangan.

Namun, tidak lama kemudian lilin yang digunakan sebagai alat penerangan itu malah jatuh dan membakar meja serta lemari plastik.

Api itu selanjutnya langsung menyambar peralatan elektronik, lemari, bahkan Ac yang berada di ruang kamar.

Korlap Damkar pada Dinas Satpol PP dan Damkar Lebak Ade Apriyadi mengatakan, Salim yang melihat kobaran api yang mulai menyebar dan membakar rumahnya itu langsung mengevakuasi anggota keluarga dan meminta pertolongan warga sekirar untuk memadamkan api.

"Kita sendiri baru menerima laporan pada pukul 16.48 WIB, dan langsung mengerahkan 1 unit damkar dan 6 orang personil di lokasi," kata Ade.

Dikatakanya, kobaran api sendiri barulah dapat dipadamkan pada pukul 17.00 WIB. Adapun jumlah kerugian ditaksir hingga Rp20 juta.

"Beruntung tidak ada korban jiwa, karena para anggota keluarga yang mengghuni rumah itu dapat langsung mengevakuasi diri ke tempat yang aman," pungkasnya. (*)

Berita Terkait
News Update