JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota Jakarta Pusat bakal menambah dua sentra vaksinasi di Jakarta Pusat dalam waktu dekat. Hal ini sebagai langkah mempercepat target vaksin hingga akhir Agustus 2021 mendatang.
Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan dua sentra vaksinasi baru ini akan dibuat di Kecamatan Johar Baru dan di Cempaka Putih. Pelaksanaan ditargetkan dimulai pada (30/06/2021) mendatang.
"Kenapa di Johar Baru dan Cempaka Putih, karena Cempaka Putih termasuk yang memang cakupannya masih dinilai belum optimal," kata Dhany Sukma di kantornya Gedung Wali Kota Jakarta Pusat, Kamis (24/06/2021).
Sedangkan untuk di Cempaka Putih, dikatakan Dhany di wilayah itu terdapat fasilitas kesehatan swasta hanya aja untuk klinik masih terbatas. Sehingga dengan adanya sentra vaksinasi ini, bisa mempermudah masyarakat untuk mendapatkan layanan vaksin.
Untuk sentra vaksinasi di Johar Baru akan diadakan di sejumlah sekolah dasar (SD) seperti SD 04, 05 dan 06 Kelurahan Tanah Tinggi, Jakarta Pusat. Sedangkan untuk di Cempaka Putih akan digelar di SDN 05 Cempaka Putih Barat, Jakarta Pusat.
"Ini merupakan tahap awal yg sifatnya menentukan pengembangan ke Kecamatan lain, makanya di sini kita harus bener-bener ada keseriusan untuk mempersiapkannya," katanya.
Terkait vaksinator, Pemerintah Kota Jakarta Pusat berkerja sama dengan vaksinator di Wisma Atlet Kemayoran yang melibatkan 20 vaksinator dengan 20 dokter dan 20 perawat yang nanti akan dibagi dia di dua sentra vaksin itu.
Dikatakan Dhany pihaknya akan melihat perkembangan vaksin di beberapa wilayah di Jakarta Pusat. Jika perkembangan penerima vaksin cenderung sedikit, tak menutup kemungkinan akan ditambah sentra vaksinasi di lokasi itu.
"Setelah itu kita akan kembangkan ke Kecamatan lain yang memang target cakupannya masih dinilai kurang
Mobile terus, kita berkembang terus melihat mana target-target yang belum tercapai," ucapnya. (cr-05).
a