Polsek Cinere Lakukan Penyekatan Massa Pendukung Rizieq Shihab yang Akan Menuju ke PN Jaktim

Kamis 24 Jun 2021, 12:25 WIB
Anggota Polsek Cinere melakukan penjagaan penyekatan massa HRS ke PN Jakarta Timur di pintu keluar dan masuk Tol Desari Cinere. (foto: angga)

Anggota Polsek Cinere melakukan penjagaan penyekatan massa HRS ke PN Jakarta Timur di pintu keluar dan masuk Tol Desari Cinere. (foto: angga)

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Anggota Polsek Cinere menggelar operasi Kilat Jaya selakigus melakukan penyekatan keberangkatan massa pendukung Habib Rizieq dalam putusan sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

Penyekatan dimulai pukul 01.00 WIB dipimpin Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan dibantu 12 personel untuk melakukan penjagaan di dua titik, yaitu Jalan Raya Brigif pintu masuk dan keluar Tol Desari, Kelurahan Gandul, Kecamatan Cinere, dan Jalan Andara Tol Desari, Kelurahan Pangkalan Jati Baru.

"Anggota menghentikan dan melakukan pemeriksaa  terhadap pengendara atau orang yang dicurigai akan berangkat ke Jakarta dalam mengikuti hasil keputusan Sidang Habib Rizieq Shihab di PN Jakarta Timur," ujar Kapolsek Cinere Kompol Tata Irawan kepada poskota.co.id pada Kamis (24/6/2021) siang.

Mantan Kapolsek Babelan ini mengungkapkan, dari hasil pemeriksaan kendaraan mobil maupun motor pihaknya melakukan secara persuasif dan tidak ditemukan benda-benda mencurigakan. 

"Selama penyekatan anggota dilengkapi body sistem tidak sendiri selalu berdampingan dengan mengatur jarak supaya tidak terjadi hal yang diinginkan," tambahnya.

Dari hasil pantauan hingga menjelang pagi, lanjut Kompol Tata tidak ada pergerakan atau keberangkatan massa pendukung HRS ke PN Jakarta Timur.

"Terlebih dahulu anggota telah melakukan komunikasi dengan para ketua FPI yang ada di Kecamatan Cinere dan Limo dikonfirmasi tidak ada pengerahan massa yang akan berangkat ke Jakarta," tutupnya. (angga)

Berita Terkait

News Update