Kepergok Bawa Kabur Motor Karyawan Indihome, Pelaku Nekat Ceburkan Diri ke Kali Angke Pamulang <br>

Kamis 24 Jun 2021, 16:27 WIB
Warga setempat menunjukkan lokasi maling motor yang menceburkan diri ke kali angke di Pamulang Tangerang Selatan. (Ridsha Vimanda)

Warga setempat menunjukkan lokasi maling motor yang menceburkan diri ke kali angke di Pamulang Tangerang Selatan. (Ridsha Vimanda)

TANGSEL, POSKOTA.CO.ID - Sepeda motor milik pegawai Indihome nyaris dibawa kabur maling di Jalan Villa Pamulang, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, Kamis (24/6/2021).
 
Pelaku yang berjumlah dua orang berhasil kabur dari kejaran warga setempat. Satu pelaku kabur dengan mengendarai sepeda motornya.
 
Sementara, satu pelaku lain kabur dengan menceburkan diri ke kali angke. Pelaku yang menceburkan diri ke kali angke itu sempat membawa motor korban.
 
"Peristiwanya terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Pelaku membawa motor korban itu terjatuh dan kabur menceburkan diri ke kali angke," ujar pedagang kopi, Solihin (38) yang ditemui Poskota di lokasi, Kamis (24/6) siang. 
 

Solihin menjelaskan, pelaku melarikan diri karena dikejar teman korban dan salah seorang driver ojek online. Motor korban yang dikendarai pelaku dipepet hingga terjatuh. 
 
"Pelaku yang terjatuh langsung bangun dan lari menceburkan diri ke kali angke. Nah, dia menyeberang kali  ke pemukiman warga," sebutnya. 
 
Sampai saat ini, Solihin menyebut, pelaku belum ditemukan. Sementara motor korban rusak berat karena dikendarai pelaku yang terjatuh. 
 
"Mulanya saya kira kecelakaan lalu lintas. Ternyata ojol dan teman korban sengaja membuat pelaku terjatuh. Sayangnya gagal tertangkap," tuturnya. 

Salah seorang petugas keamanan, Jasmani (53) membenarkan peristiwa tersebut. Kejadian bermula ketika korban sedang membetulkan kabel jaringan.
 
"Korban sedang membetulkan kabel jaringan, memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan dengan kunci  motor masih menyantel," paparnya.
 
Kemudian, Jasmani melanjutkan, tiba-tiba datang 2 orang berboncengan sepeda motor. Satu orang diantaranya ternyata langsung membawa motor korban.
 
"Ketahuan sama teman korban diteriaki maling. Tapi pelaku sudah keburu menjalankan motor dan dikejar oleh teman korban," tandasnya. 

Kanit Reskrim Polsek Pamulang, Iptu Iskandar mengatakan, belum menerima laporan terkait upaya percobaan maling di Jalan Villa Pamulang. 
 
"Belum ada laporan sampai saat ini yang masuk ke kita," ujarnya dikonfirmasi. (kontributor tangerang/ridsha vimanda nasution)

Berita Terkait

News Update