BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Warga Bojonggede menyambut antusias melakukan vaksinasi Covid-19 massal yang digelar Polsek Bojonggede.
Kapolsek Bojonggede AKP Dwi Susanto mengatakan warga begitu antusias, sebelum acara dimulai sekitar pukul 08.00 WIB, mereka datang lebih cepat ke Polsek Bojonggede.
Untuk antisipasi kerumunan, anggota disiagakan melakukan penjagaan dengan pengaturan yang teratur.
"Warga yang datang sama anggota yang jaga dibantu Dokkes Polres Metro Depok mulai dari pendaftaran, pengecekan screening, suhu tubuh, hingga suntik vaksin sampai mengeluarkan kartu berjalan lancar tanpa antrian panjang,", ujar AKP Dwi kepada Poskota di lokasi acara, Rabu (23/06/2021) siang.
Mantan Kapolsek Muara Baru Polres Pelabuhan Tanjung Priok ini menambahkan telah menyediakan sebanyak 200 ampel vaksin.
"Dari ketersediaan vaksin kita mencapai 200 ampel, lantaran sangat antusias yang daftar mencapai 230 orang. Sehingga sisanya yang tidak divaksin rencana akan kita data untuk vaksin selanjutnya," ungkapnya.
Dwi berharap dengan menggalakkan vaksinasi massal ini dapat memutus penyebaran penularan virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Bojonggede Kabupaten Bogor.
Sementara itu salah seorang warga Apandi (53), warga Gang Langgar Desa Pabuaran Bojonggede ini mengatakan, pada waktu pelaksanaan vaksinasi anggota polisi diakuinya ramah-ramah.
"Pertama pendaftaran sampai screening dan vaksin sangat baik pelayananannya," ujarnya kepada Poskota.
Bapak anak empat pemilik usaha material bangunan ini mengaku sudah tenang jika divaksin tidak terlalu takut akan terpapar Covid-19.
"Tidak ada rasa apa-apa pada waktu dan setelah penyuntikan vaksin ke badan. Semua berjalan normal-normal saja tidak seperti informasi hoax vaksin membahayakan bagi manusia," tutupnya. (*)