Optimalisasi PPKM Mikro, Tiga Pilar Tambora Jakarta Barat Gelar Apel Gabungan

Rabu 23 Jun 2021, 20:16 WIB
Polsek Tambora bersama tiga pilar melaksanakan apel bersama dalam rangka optimalisasi PPKM Mikro. (istimewa)

Polsek Tambora bersama tiga pilar melaksanakan apel bersama dalam rangka optimalisasi PPKM Mikro. (istimewa)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tiga pilar Kecamatan Tambora Jakarta Barat melaksanakan apel bersama dalam rangka optimalisasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

Kegiatan apel bersama ini diikuti sebanyak 40 personel gabungan TNI, Polri, Camat Tambora, Lurah sekecamatan Tambora dan juga pihak puskesmas.

Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi mengatakan, kegiatan apel ini memastikan optimalisasi PPKM Mikro di Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.

"Optimalisasi PPKM Mikro ini sebagai tindakan atas meningkatnya kasus positif Covid-19 yang terjadi di Jakarta," ujarnya dikonfirmasi Rabu (23/6/2021).

Faruk menjelaskan, optimalisasi PPKM Mikro dirasa perlu dilakukan dengan peningkatan disiplin terhadap protokol kesehatan.

Di antaranya yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas di luar rumah.

Dalam kesempatan tersebut, pihaknya juga memberikan vitamin dan minuman herbal bagi warga Tambora yang sedang isolasi mandiri (isoman).

"Kami akan mendatangi warga yang sedang isoman secara door to door kemudian kami berikan vitamin dan minuman herbal," tuturnya.

Lanjut Faruk, pihaknya akan melakukan pengecekan kembali selama tujuh hari kedepan dengan membawa alat tes swab dan tenaga kesehatan untuk memantua perkembangan kondisi mereka paska isoman dan diberi vitamin. (cr01)

Berita Terkait
News Update