Misalnya keluar kota atau dikendarai berjam-jam, apalagi dalam kecepatan tinggi. Selama sepeda motor dalam kondisi terawat, motor tidak masalah digunakan pada kondisi tersebut.
Disisi lain faktor eksternal dapat memicu terjadinya kecelakaan dan bahkan sampai terjadi kebakaran. Sesuatu yang menempel di bagian engine atau knalpot yang panas dapat menghambat pelepasan panas ke udara bebas.
Hal ini akan menyebabkan bagian yang tertutup benda tersebut akan menjadi lebih panas sehingga menjadi titik awal kebakaran.
"Perhatikan kondisi motor apabila berkendara dengan jarak jauh. Bersihkan atau hindari menutup bagian sepeda motor yang panas seperti mesin dan knalpot dari benda-benda asing. Sebaiknya beristirahat setelah melakukan perjalanan setiap 2 jam sekali. Selain untuk memulihkan kondisi tubuh, hal ini juga membuat mesin motor tidak terlalu panas," tutup Naim.