Kabar Duka, Bang Ayat  Mantan Sekda DKI Jakarta Meninggal Dunia

Selasa 22 Jun 2021, 15:51 WIB
Mantan Sekda DKI Jakarta, Muhayat.  (Ist)

Mantan Sekda DKI Jakarta, Muhayat. (Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mantan Sekertaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Muhayat atau akrab disapa Bang Ayat meninggal dunia, Selasa (21/6/2021).

Almarhum yang menjabat Sekda DKI Jakarta dimasa kepemimpinan Gubernur Fauzi Bowo tersebut, menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD Tarakan, Gambir , pada pukul 09:45 WIB. 

Sahabat almarhum, Wakil Bendahara Umum KONI DKI Jakarta, Budi Siswanto, membenarkan kabar duka tersebut.

"Benar infonya seperti itu. Beliau sakit," kata Budi saat dikonfirmasi, Selasa (21/6/2021). Almarhum yang juga merupakan mantan Walikota Jakarta Pusat tersebut, akan disemayamkan di rumah duka di Jalan Kalibata Tengah 16 Nomor 10, Pancoran, Jakarta Selatan.

"Mohon dimaafkan segala kesalahan, semoga almarhum husnul khotimah," tambah Budi.

Muhayat atau lebih dikenal dengan nama Bang Ayat, lahir di Kalibata, Jakarta Selatan, pada 27 April 1951.

Sebelum menjabat Sekda DKI, Muhayat dipercaya sebagai Walikota Jakarta Pusat periode 2004 hingga 2008. (deny)

Berita Terkait
News Update