BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Tingkat ketersedian tempat tidur atau Bed Occupancy Rate (BOR) bagi pasien Covid-19 mencapai 86,03 persen. Dari 1.940 tempat tidur yang disediakan, hingga kini sudah terisi sebanyak 1.669 tempat tidur.
"Sekarang BOR kita sudah mencapai 86,03 persen terisi. Dari 1.949 tempat tidur yang tersedia, kini hampir memenuhi kapasitas yaitu 1.669 tempat tidur," kata Kabag Humas Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Yekti Rubiah. melalui keterangan tertulis seperti dikutip poskota.co.id, Senin (21/6/2021).
Ia melanjutkan, BOR khusus untuk ICU Covid-19 mencapai angka persentase sebesar 66,87 persen. Dengan demikian dari 157 tempat tidur yang tersedia, 105 tempat tidur telah terisi.
Berikut rekapitulasi data dari Dinkes Kota Bekasi mengenai laporan BOR ketersediaan ruang isolasi untuk pasien Covid-19 di rumah sakit milik Pemkot Bekasi:
1. RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid dari kapasitas 235 tempat tidur, telah terisi 269 tempat tidur, dan dinyatakan penuh.
2. RSUD tipe D Bantargebang dari kapasitas 31 tempat tidur, telah terisi 29 tempat tidur, kini masih tersedia 3 tempat tidur lagi.
3. RSUD tipe D Jatisampurna sudah terisi penuh dengan 28 tempat tidur.
4. RSUD tipe D Pondok Gede sudah terisi penuh dengan 34 tempat tidur.
5. RSUD tipe D Bekasi Utara dari kapasitas 98 tempat tidur, sudah terisi 41 tempat tidur, kini tersedia 57 tempat tidur lagi.
6. Rumah Sakit Darurat (RSD) Stadion Patriot Candrabhaga dengan kapasitas 100 tempat tidur kini telah terisi 40 tempat tidur, sekarang tersedia 60 tempat tidur lagi.
"Di infomasikan untuk ketersediaan tempat tidur di RSUD tipe D Bekasi Utara hanya melayani pasien darurat tanpa gejala atau gejala ringan saja sama halnya seperti di RSD Stadion Patriot Candrabhaga hanya untuk merawat pasien tanpa gejala atau tidak adanya penyakit bawaan (komorbid)," ungkapnya.