Berikut Link Pendaftaran PPDB SMA Banten 2021 Zonasi, Jadwal dan Cara Daftar

Senin 21 Jun 2021, 19:42 WIB
Kepala KCD Dikbud Banten Wilayah Lebak Sirojudin Al Farisy (yusuf)

Kepala KCD Dikbud Banten Wilayah Lebak Sirojudin Al Farisy (yusuf)

LEBAK, POSKOTA.CO.ID -  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Provinsi Banten perhari ini mulai membuka Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang SMA se Provinsi Banten. PPDB itu akan dibuka selama 3 hari, hingga tanggal 23 Juni 2021.

Para peserta didik yang ingin mendaftarkan diri pada sekolah pilihanya dapat mengikuti tahapan pendaftaran pada website https://ppdb.bantenprov.go.id/ .

Mereka cukup mengisi data, dan mengupload beberapa dokumen yang menjadi persyaratan di website itu.

Untuk memastikan pelaksanaan PPDB dapat berjalan dengan lancar, Kepala Kantor Cabang Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (KCD Dindikbud) Provinsi Banten Wilayah Lebak, Sirojudin Al Farisy melakukan monitoring ke beberapa SMA di Kabupaten Lebak. Salah satunya SMA Negeri 1 Rangkasbitung.

"Memang sempat ada kendala teknis, namun kami terus melakukan perbaikan dan alhamdulillah PPDB yang sempat gangguan  dapat kembali berjalan dengan normal," kata Sirojudin kepada poskota.co.id pada Senin (21/6/2021).

Ia menyebut, pelaksanaan PPDB sendiri berjalan secara online, namun juga di setiap sekolah telah disiapkan operator khusus yang membantu para calon siswa yang mengalami kendala dalam mendaftar pada PPDB ini.

"PPDB nya online, namun bagi calon siswa yang mengalami kendala dapat juga menghubungi operator di setiap sekolah pilihan calon siswa," katanya.

Dalam kesempatan ini, dirinya mengimbau para orang tua calon siswa untuk tetap tenang, dan jika mengalami gangguan atau kendala dapat menghubungi pihak operator sekolah ataupun langsung KCD.

"Kita pastikan PPDB ini dapat berjalan dengan lancar," ujarnya sebagaimana dikutip poskota.co.id.

Dirinya juga meminta agar para orang tua siswa tidak memaksakan anaknya untuk masuk pada sekolah tertentu, dan untuk menyampingan pandangan mengenai sekolah favorit.

"Prestasi para siswa  ditentukan oleh keingginan para siswa nya sendiri, bukan oleh pihak sekolah. Jika pihak sekolah sudah memfasilitasi dengan baik, namun siswanya sendiri malas-malasan, maka akan percuma saja. Untuk itu, kami minta para orang tua siswa untuk selalu mensuport dan menyemangati anaknya untuk belajar dengan semangat," pungkasnya. (Kontributor Banten/Yusuf Permana)

Berita Terkait
News Update