Poskota.co.id – Tidak hanya desain eksterior baru yang dihadirkan oleh BMW pada varian The New BMW 4.
Generasi terbaru ini diperkenalkan dalam dua pilihan yaitu New BMW 430i Coupe M Sports Pro dan New BMW 430i Convertible M Sport.
Salah satu teknologi baru yang desamatkan oleh BMW adalah pada bagian sasis.
Sasis yang digunakan pada The New BMW 4 merupakan perpaduan meterial terbaik untuk mengoptimalkan bobot, erodinamika, peningkatan kekakuan bodi serta, pusat gravitasi 21 milimeter lebih rendah dari BMW Seri 3 Sedan.
Dengan dimensi panjang 4.768 mm, lebar 1.852 mm, dan tinggi 1.383 mm, kedua varian ini delengkapi dengan mesin 2.0L empat silinder dilengkapi dengan BMW TwinPower Turbo yang mampu menyemburkan tenaga hingga 258 PS dan torsi maksimum hingga 400Nm.
Sebagai penerus tenaga dari mesin, BMW menyematkan untuk kedua model ini dengan transmisi Sports Steptronic 8 percepatan dan mampu melaju dari 0-100km/h dalam waktu 5,8 detik untuk Coupe dan 6,2 detik untuk Convertible.
Dua line up The New BMW 4 ini dilengkapi dengan velg 19-inci dengan varian BMW M light-alloy wheels yang didukung dengan sistem rem M Sport Brake untuk memberikan keamanan lebih saat berkendara.
Pada varian Convortable menggunakan motor listrik sehingga saat membuka atau menutup hanya memerlukan waktu 18 detik saja dan dapat di fungsikan dengan kecepatan maksimal 50 km/jam.
Menambah kenyamanan berkendara, The New BMW 4 dilengkapi dengan fitur BMW Live Cockpit Professional yang terintegrasi dengan smartphone baik dengan OS Apple CarPlay serta dan Android Auto.
Tidak ketinggalan fitur Park Distance Control serta Parking Assistant dan Reversing Assistant yang dapat membantu pengendara dalam memarkirkan sedan sport iinbi.
Kedua varian ini dilepas dengan harga Rp. 1.399.000.000 untuk New BMW 430i Coupe M Sports Pro dan New BMW 430i Convertible M Sport dengan harga Rp. 1.529.000.000, off the road.