SERANG, POSKOTA.CO.ID - RSUD Kota Serang akhirnya bisa menerima pelayanan bagi pasien BPJS terhitung hari ini, Jumat (18/6/2021).
Pembukaan pelayanan pasien BPJS merupakan kerjasama antara Pemkot Serang dengan BPJS Kesehatan yang diperkuat dengan penandatanganan kesepemahaman kedua belah pihak, Kamis kemarin.
Wali Kota Serang Syafruddin mengatakan, saat ini masyarakat yang memiliki kartu BPJS Kesehatan bisa berobat gratis di RSUD Kota Serang.
"Tidak ada pungutan apapun kalau menggunakan kartu BPJS," ucapnya.
Syafruddin menambahkan, sampai saat ini Pemkot Serang juga sudah memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada 42.000 warganya.
"Kemampuan keuangan Pemkot baru bisa mengcover segitu, untuk warga yang lainnya bisa menggunakan BPJS Kesehatan mandiri," jelasnya.
Syafruddin berharap, dengan adanya kerjasama ini masyarakat Kota Serang bisa lebih mudah dalam mendapatkan pelayanan dasar kesehatan, sehingga tidak harus ke RSUD Banten.
"Di RSUD Banten kan sering penuh, jadi bisa ke RSUD Kota Serang aja," pungkasnya.
Sementara itu Kepala BPJS Kesehatan Cabang Serang Dasrial mengatakan, kerja sama dengan RSUD Kota Serang sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 8 Tahun 2017 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional.
“Yang didalamnya juga mengatur untuk bupati dan walikota agar meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakatnya, atau mengimplementasikan JKN-KIS,” ucap Dasrial.
Ia menjelaskan, MoU itu sebagai upaya dalam peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya di Kota Serang.