JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Ketua DPRD Tolikara Sonny Wanimbo diduga kuat terlibat dalam kasus pemasok senjata kepada kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua.
Keterlibatannya ialah melalui bantuan pendanaan sebesar Rp370 juta yang dipakai untuk transaksi jual-beli senjata api dan amunisi kepada KKP Papua.
Sonny Wanambo merupakan salah satu politisi muda yang terbilang moncer di usianya yang masih 26 tahun.
Ia dilantik menjadi Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten dari partai Nasdem periode 2019-2024 pada Jumat 6 Maret 2020 silam.
Keterlibatan Sonny dalam pembelian senjata dikemukakan langsung oleh Kasatgas Humas Nemangkawi Kombes M Iqbal Alqudusy, bahwa uang sebesar Rp370 juta yang digunakan untuk transaksi jual-beli senjata api atau amunisi untuk KKB Papua diberikan Sonny kepada Neson Murib.
"Neson Murib membawa cash pecahan Rp100 ribu sebanyak Rp370 juta untuk bertemu dengan saudara Dewan Wenda yang mana bersedia membantu Neson Murib membeli senjata dan amunisi di Kabupaten Timika," kata Iqbal dalam keterangannya seperti dikutip poskota, Jumat (18/6/2021).
Ia menyebut uang itu diduga diberikan politisi Partai Nasdem Sonny Wanimbo kepada Neson pada April 2021 di salah sayu hotel di Papua.
Adapun Sonny dan Nelson saling mengenal karena pernah mengenyam pendidikan yang sama di Universitas Warmadewa. (tha)