JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sergio Ramos resmi meninggalkan Real Madrid musim depan, hal itu sudah dikonfirmasi oleh pihak klub.
Kontrak Sergio Ramos tersebut berakhir pada akhir Juni, pemain berusia 35 tahun itu telah memutuskan untuk meninggalkan Santiago Bernabeu setelah 16 tahun mengabdi di Santiago Bernabeu.
Dalam periode 16 tahun itu, Sergio Ramos sukses memberikan 22 gelar untuk klub ibukota Spanyol.
Ramos sukses menyumbang 101 gol dari 671 penampilannya di seluruh kompetisi untuk kubu Los Blancos.
Terkait hengkangnya Sergio Ramos, Los Blancos langsung menunjuk kapten anyar untuk musim mendatang.
Dikutip dari Marca, Marcelo bakal menjadi kapten non-Spanyol pertama El Real sejak 1904. Saat itu, Federico Revuelto pemain berkebangsaan Guatemala menjadi kapten pada 117 tahun yang lalu.
Di Real Madrid, jabatan kapten diberikan kepada pemain dengan pengabdian terlama di klub.
Artinya, Marcelo lah yang akan ditunjuk, karena telah berada di klub selama lebih dari 14 tahun. Bek asal Brasil tersebut bergabung dengan Madrid pada musim dingin 2007. (cr09)