4 Tips Mudah Menjawab Pertanyaan Anak Tanpa Henti

Kamis 17 Jun 2021, 15:21 WIB
Cara Menanggapi Pertanyaan Anak (Foto: Ist)

Cara Menanggapi Pertanyaan Anak (Foto: Ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Biasanya seorang anak yang baru tumbuh dan berkembang akan lebih sering menanyakan hal apapun yang dilihat kepada orang tuanya.

Akan tetapi, tak semua orang tua bisa memahami situasi seperti itu. Terkadang beberapa orang tua justru memilih untuk diam atau mengambil kesibukan sendiri untuk menghindari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh sang anak.

Maka dari itu orang tua juga harus tahu dengan baik bagaimana cara dan perilaku yang harus diambil agar pertanyaan dari anak bisa terjawab dengan baik.

Berikut 4 cara mudah menghadapi anak sering bertanya

Biarkan Anak Bertanya Tanpa Henti

Meminta anak untuk tetap bertanya adalah salah satu solusi untuk menghadapi anak yang sering bertanya.

Kita perlu mengerti bahwa saat sang anak masih berusia dua sampai empat tahun maka perlu menyerap informasi yang baru.

Dengan kita membantu menjawab pertanyaanya maka pengetahuan yang ia serap juga semakin banyak.

Tunda Jawaban

Menunda jawaban kepada sang anak bukan berarti kita meninggalkannya begitu saja lho ya, yang perlu ditekankan di sini adalah memberitahu anak bahwa Anda perlu waktu untuk mencari tahu jawabannya dan berjanji untuk menjawabnya nanti.

Catat Pertanyaan yang Disampaikan

Biasanya seorang anak akan menanyakan lebih dari satu pertanyaan, maka dari itu alangkah baiknya untuk mencatat pertanyaan-pertanyaan yang disampaikannya agar tidak ada yang terlewat.

Setelahnya jika memang ada waktu luang, buka pembahasan yang ada dengan sang anak dan sampaikan jawaban yang kita miliki sebaik mungkin.

Jangan Sampai Salah Pilih Kata

Ingat ya! Jangan sampai ada kata, kalimat atau nada pengucapan yang salah saat sedang berbicara dengan anak.

Jika ada kesalahan sedikit saja, bisa jadi membuat pemahaman anak akan berbeda dari apa yang diharapkannya dan berujung kekecewaan bagi sang anak. (cr03)

Berita Terkait

News Update