BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Hujan deras disertai angin puting beliung menerjang tiga rumah dan tempat pemancingan yang berlokasi di RT 03/02 Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, Selasa (15/6/2021).
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi Agus Harpa Senjaya menjelaskan, di tiga rumah dan tempat pemancingan itu ada 10 orang dari 3 kepala keluarga (KK) yang terdampak.
Agus menegaskan, peristiwa itu terjadi pukul 16.30 WIB yang kemudian disusul munculnya angin puting beliung yang terjadi sekira 10 menit.
"Mengakibatkan tiga rumah warga serta tempat pemancingan atapnya rubuh, tidak ada korban luka-luka dari 10 Jiwa dari 3 KK yang terdampak kejadian angin puting beliung ini," ucapnya.
Pihaknya telah melakukan pendataan serta berkoordinasi dengan pengurus RT setempat. Kerugian atas bencana puting beliung itu ditaksir mencapai Rp 20 juta.
"Kondisi saat ini, warga masih melakukan perbaikan atap rumah," pungkasnya. (cr02)