JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat menargetkan 16 ribu orang perhari mendapatkan vaksinasi Covid - 19.
Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, Erizon Safari mengatakan saat ini baru ada 9000 warga yang mendapatkan suntik vaksin per hari. Sehingga untuk mencapai percepatan vaksin tersebut, sejumlah titik-titik sentra akan terus ditambah.
"Kita targetkan 16 ribu nanti warga Jakarta Pusat tervaksin setiap hari," kata Erizon di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Rabu(16/6/2021).
Erizon menambahkan, saat ini pusat pelayanan sentra vaksin Covid - 19 di Jakarta Pusat ada 28 titik. Jumlah tersebut saat ini dinilai bisa memacu proses Vaksin terhadap warga Jakarta Pusat.
"Calon peserta vaksin kalau di DKI ya dia harus ber KTP DKI, dan sudah berumur 18 ke atas dan pekerja yang berkerja di DKI juga bisa dapat vaksin," terangnya.
Erizon mengatakan jajaranya ada rencana melakukan penambahan sentra vaksin. Namun yang menjadi kendala adalah siapa yang menjadi vaksinator pasalnya jumlah vaksinator yang belum ada.
"Membuka sentra vaksin baru itu bukan menggeser sentra vaksin yang sudah ada. Jadi benar-benar lokasinya bertambah dan bukan bergeser," imbuhnya. (cr05)