Resep Oseng Tahu Telur Ala Chef Devina Hermawan, Simpel Plus Bikin Ngiler Nih!

Rabu 16 Jun 2021, 16:47 WIB
Resep Oseng Tahu Telur (Foto: @devina_hermawan/Twitter)

Resep Oseng Tahu Telur (Foto: @devina_hermawan/Twitter)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Finalis ketujuh di acara televisi MasterChef Indonesia, Devina Hermawan kembali berbagi tips dan resep dari menu makanan terbarunya.

Kali ini dia membagikan resep dan juga cara membuat menu makanan oseng tahu telur versi dirinya.

Lantas bagaimana cara membuatnya? Melansir dari akun Twitter Devina Hermawan (@hermawan_devina), Selasa (15/6/2021) berikut resep dan tata cara memasaknya.

Bahan-bahan:

- 400 gr tahu putih

- 4 butir telur

- 3-4 cabai rawit, iris

- 3 sdm kecap asin

- 2 sdm garlic oil

- 4 ½ sdm kecap manis

- 4 sdm minyak

Cara membuat:

1. Potong dadu tahu, masukkan dalam wadah

2. Kocok lepas telur, tuang ke dalam tahu

3. Panaskan minyak, tuang tahu. Masak hingga luarnya kecokelatan

4. Masukkan cabai rawit

5. Bumbui dengan garlic oil, kecap asin, dan kecap manis

6. Masak hingga bumbu meresap

7. Oseng Tahu Telur siap disajikan. (cr03)

Berita Terkait

News Update