Miris! Mahasiswa Unila Tewas Mengenaskan Usai Terlindas Truk di Bandar Lampung

Rabu 16 Jun 2021, 03:00 WIB
Sepeda motor korban (Foto Ist)

Sepeda motor korban (Foto Ist)

LAMPUNG, POSKOTA.CO.ID – Seorang mahasiswi Universitas Lampung (Unila) dari fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) angkatan 2016 tewas mengenaskan usai terlindas truk.

Temen-temannya yang merasa sedih kehilangannya mengatakan almarhumah Riska Pratiwi (23) sosok yang ulet, humble, teman yang baik dan mudah bergaul dengan siapapun.

Riska Pratiwi merupakan alumni dari SMA Al-Azhar 3 Bandarlampung. 

Senin (14/6/2021), pukul 17.30 WIB, truk menabrak sepeda motor Riska Pratiwi di Jl. Soekarno Hatta (By Pass), Sepangjaya, Labuhanratu, Kota Bandarlampung.

Wanita yang ber-KTP Kabupaten Pesawaran itu tewas terlindas truk BE-1368-BK, Senin (14/6/2021), pukul 17.30 WIB. "Korban tewas di tempat," ujar Wakasat Lantas Polresta Bandarlampung AKP Rohmawan.

Polisi sudah mengamankan sopir truk yang kendaraannya saat kecelakaan searah jalan dengan sepeda motor korban, Honda Beat warna putih-biru bernomor polisi BE-3025-BM.

Foto korban dan sepedanya beredar di media sosial. Kabar terakhir, keluarganya telah mengurus jenazah korban.

Berita Terkait
News Update