Poskota.co.id – Perawatan mesin tidak hanya ganti oli serta ganti busi, namun kebersihanya juga harus mendapatkan perhatian agar mesin dapat melepas panas dengan baik dan tentunya lebih enak untuk di lihat.
Berbagai jenis dari kotoran yang menempel pada mesin sepeda motor, mulai dari debu, tanah dan lumpur dari jalanan hingga uap oli yang menambah tingkat ketebalan kotoran pada mesin.
Namun untuk membersihkan semua kotoran ini tidaklah sulit, hanya dibutuhkan sedikit waktu dan ketelatenan agar kotoran yang menempel dapat tersingkirkan dengan baik.
Salah satu solusi agar dapat membersihkan kotoran pada mesin dengan mudah dapat menggunakan Engine Degreaser lansiran SCT Blackseries.
SCT Blackseries merupakan seri chemical yang terdiri dari beberapa produk dan diperuntukkan untuk perawatan body sepeda motor, dimana SCT Engine Degreaser ini dapat ditebus hanya dengan harga 120 ribu rupiah saja.
“Saat membersihkan bagian mesin akan lebih baik jika sembari mencuci bodi sepeda motor. Hal ini agar chemical yang menempel dapat dibersihkan dengan sempurna sehingga tidak meninggalkan sisa yang mengakibatkan bercak atau noda pada mesin,” terang Oki Deni S selaku Teknikal Trainer SCT Motodetailing.
Masih dengan Oki, saat membersihkan mesin menggunakan SCT Engine Degreaser ada beberapa langkah yang harus diperhatikan, jika blok mesin terdapat coating atau cat, pastikan untuk mencampur Engine Degreaser dengan air dengan persentasi 1:1.
Hal ini agar konsentrat SCT Engine Degreaser tidak terlalu kental sehingga tidak merusak kondisi cat.
Setelah Engine Degreaser dioleskan maka lanjutkan dengan membersihkan menggunakan kuas, jika kotoran telah terangkat segera bilas dengan air agar chemical serta kotoran tidak kembali menempel pada mesin.
Jika mesin tidak dilapisi dengan coating atau cat, dapat langsung menyemprotkan SCT Engine Degreaser pada bagian mesin yang akan dibersihkan, kemudian dilanjutkan dengan membersihkan kotoran yang membandel dengan menggunakan kuas.
Setelah memastikan kotoran terangkat, kemudian dilanjutkan dengan melakukan pembilasan menggunakan air bersih.
“Membersihkan mesin menggunakan Engine Degreaser dari SCT Blackseries sangatlah mudah dan aman. Dalam mengaplikasikan produk ini sangat disarankan ketika mesin dalam kondisi dingin agar perubahan suhu tidak merusak material blok mesin,” tutup Oki.