JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Inggris sukses meraih kemenangan pada pertandingan perdananya di Grup D Euro 2020, Minggu (13/6/2021).
Dalam laga terebut, Inggris berhasil menaklukkan Kroasia dengan skor 1-0. Gol tunggal Three Lions dicetak oleh Raheem Sterling.
Kemenangan itu ditanggapi langsung oleh mantan striker Inggris, Wayne Rooney. Ia mengatakan hasil positif tersebut merupakan modal berharga bagi Harry Kane cs guna menghadapi laga berikutnya.
"Untuk menang itu sangat besar, Kroasia adalah tim yang bagus dan itu akan memberi para pemain kelegaan bahwa mereka nyaman di grup sekarang," kata Rooney dikutip dari Sky Sports.
"Mereka akan sedikit lebih santai menghadapi pertandingan melawan Skotlandia dan jika mereka tidak menang, mereka bisa sedikit cemas," tambah dia.
Inggris akan menghadapi Skotlandia di pertandingan berikutnya. Rooney mengakui jika Andrew Robertson cs merupakan lawan yang sulit.
Kendati begitu, mantan pemain Manchester United tersebut cukup yakin jika tim asuhan Gareth Southgate akan melaju ke babak selanjutnya.
"Skotlandia akan sulit tetapi setelah memenangkan pertandingan (melawan Kroasia) saya pikir Inggris akan dengan nyaman lolos ke babak berikutnya," ujarnya.
Lebih lanjut Rooney menyebut ujian Inggris akan semakin berat jika benar lolos ke babak selanjutnya. Hal itu dikarenakan bisa saja mereka bertemu dengan tim-tim kuat lainnya.
Oleh karena itu, Rooney mengatakan penting bagi skuad Inggris diperkuat oleh pemain berpengalaman seperti Harry Maguire dan Jordan Henderson.
“Saat itulah saya pikir itu bisa menjadi sulit bagi Inggris, ketika Anda menghadapi Prancis, Portugal atau Belgia, salah satu tim top itu," ungkap Rooney.